http://ejournal.sisfokomtek.org/index.php/jumin/issue/feedJurnal Media Informatika2025-10-30T09:19:56+00:00Sigit Namoramandailingsisfokomtek.jumin@gmail.comOpen Journal Systems<p><a href="https://issn.brin.go.id/terbit/detail/20210919231565001">ISSN: <strong>2808-005X</strong> (Online)</a> | <a style="background-color: #ffffff;" href="https://issn.brin.go.id/terbit/detail/20210919231565001" target="_blank" rel="noopener">SK: 0005.2808005X/K.4/SK.ISSN/2021.09.</a><br /><a href="https://doi.org/10.55338/jumin.v5i1">https://doi.org/10.55338/jumin</a><br />Jurnal Media Informatika merupakan jurnal yang membahas ilmu Multidisiplin Ilmu, jurnal ini sebagai wadah untuk menuangkan hasil penelitian baik secara konseptual maupun teknis yang berkaitan dengan teknik informatika. sudo Jurnal Teknik Informatika terbit 3 kali dalam setahun yaitu pada bulan <strong>April, Agustus</strong> dan <strong>Desember</strong>. Terbitan pertama adalah bulan Juni 2021. Naskah yang masuk akan diterima oleh editor untuk kemudian kan dilakukan pemeriksaan kemiripan naskah dengan aplikasi Plagiarism Checker X. Proses review dilakukan dengan menggunakan peer review.<br />Jurnal Media Informatika menerima naskah dengan Fokus dan Ruang lingkup pada pranala berikut: <a style="background-color: #ffffff;" href="https://ejournal.sisfokomtek.org/index.php/jumin/Focusandscope" target="_blank" rel="noopener">Fokus dan Ruang Lingkup.</a><br />Jurnal Media Informatika sudah terakreditasi <a style="background-color: #ffffff;" href="https://sinta.kemdikbud.go.id/journals/profile/11897" target="_blank" rel="noopener">SINTA 5</a> pada Pemberitahuan dengan Nomor SK Akreditasi <a style="background-color: #ffffff;" href="https://ejournal.sisfokomtek.org/public/site/images/yessi/mceclip1.png" target="_blank" rel="noopener"><strong>72/E/KPT/2024.</strong></a><br /><a style="background-color: #ffffff;" href="https://sinta.kemdikbud.go.id/journals/profile/11897" target="_blank" rel="noopener"><img src="https://jurnal.ilmubersama.com/public/site/images/oris/sinta-1.png" /></a></p>http://ejournal.sisfokomtek.org/index.php/jumin/article/view/6320Rancang Bangun Sistem Informasi Pengelolaan Rekam Medis Berbasis Cloud Pada Klinik Winda Dental Muara Bungo2025-06-20T08:51:39+00:00Talitha Marsha Fidelatalithamarsha193@gmail.comUtami Mizani Putriutamiputri@uinjambi.ac.idFatima Felawatifatimafelawati@uinjambi.ac.id<p>Pemanfaatan teknologi digital dalam sektor kesehatan menjadi semakin penting untuk meningkatkan efisiensi, akurasi, dan keamanan data pasien. Sistem manual yang masih digunakan di banyak fasilitas kesehatan seringkali menimbulkan risiko keterlambatan layanan, kehilangan data, serta kesalahan pencatatan. Klinik Winda Dental Muara Bungo merupakan salah satu klinik yang masih mengelola data pasien dan rekam medis secara konvensional seperti pencatatan secara tertulis dan penyimpanan dokumen fisik. Dari permasalahan tersebut, penelitian ini merancang dan membangun sistem informasi pengelolaan rekam medis berbasis cloud. Sistem ini dikembangkan menggunakan bahasa pemrograman PHP Native, database MySQL, dan memanfaatkan teknologi cloud computing dengan model Platform as a Service (PaaS) serta skema penyebaran Hybrid Cloud, memungkinkan penyimpanan data yang lebih terstruktur, aman, dan dapat diakses secara fleksibel melalui jaringan internet. Pengujian sistem dilakukan dengan dua pendekatan, yaitu pengujian Black Box untuk memastikan seluruh fitur sistem berjalan sesuai dengan fungsinya dan pengujian User Acceptance Testing (UAT) dilakukan untuk mengukur tingkat penerimaan dan kepuasan pengguna terhadap sistem menggunakan skala Likert. Hasil pengujian menunjukkan bahwa sistem berfungsi dengan baik dan memenuhi kebutuhan pengelolaan rekam medis di Klinik Winda Dental, serta memberikan kemudahan dalam mengakses dan mengelola data pasien. Diharapkan, sistem ini dapat meningkatkan efisiensi dan keamanan pengelolaan data rekam medis, serta mendukung digitalisasi layanan kesehatan di Klinik Winda Dental untuk meningkatkan kualitas pelayanan pasien.</p>2025-11-07T00:00:00+00:00Copyright (c) 2025 Talitha Marsha Fidela, Utami Mizani Putri, Fatima Felawatihttp://ejournal.sisfokomtek.org/index.php/jumin/article/view/7488Analisis Yuridis Penerapan Asas Res Judicata Dalam Permohonan PKPU Ulang oleh Debitur Yang Sama2025-10-30T09:19:56+00:00Panri Tulus Harapan Hutagaol panri.hutagaol@student.uhn.ac.idBesty Habeahanbesty.habeahan@uhn.ac.id<p>Penelitian ini membahas penerapan asas <em>res judicata </em>dalam permohonan Penundaan Kewajiban Pembayaran Utang (PKPU) ulang oleh debitur yang sama, dengan fokus pada kepastian hukum dan perlindungan hak kreditur. Tujuan penelitian adalah mengetahui bagaimana penerapan asas <em>res </em>judicata dalam memutus perkara PKPU ulang serta implikasinya terhadap perlindungan hukum kreditur. Metode penelitian yang digunakan bersifat yuridis normatif dan empiris dengan pendekatan perundang-undangan, doktrin, literatur dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan asas <em>res judicata </em>berfungsi sebagai batas agar tidak terjadi pengulangan perkara dengan objek dan subjek yang sama. Namun, dalam praktiknya, asas ini tidak bersifat mutlak karena penerapannya tetap mempertimbangkan adanya <em>novum </em>atau fakta hukum baru. Dengan penerapan yang proporsional, asas ini mampu menjaga keseimbangan antara kepastian hukum dan keadilan substantif dalam penyelesaian sengketa utang-piutang di pengadilan niaga.</p>2025-11-07T00:00:00+00:00Copyright (c) 2025 Panri Tulus Harapan Hutagaol , Besty Habeahanhttp://ejournal.sisfokomtek.org/index.php/jumin/article/view/7461Smart Reminder: Sistem Pengingat Tugas Berbasis ReactJS dan Google Apps Script untuk Manajemen Proyek Tim2025-10-24T16:15:26+00:00Akas Bagus Setiawanakasbagus_s@polije.ac.idMas’ud Hermansyahhermansyah@gmail.com<p>Manajemen tugas yang efisien merupakan tantangan utama dalam organisasi modern, terutama dalam mengelola tenggat waktu serta memastikan kolaborasi yang optimal antaranggota tim. Penelitian ini bertujuan mengembangkan sistem otomatisasi penjadwalan dan pengingat tugas berbasis cloud dengan mengintegrasikan ReactJS sebagai frontend untuk input data, serta Google Apps Script dan Google Calendar sebagai backend. Melalui sistem ini, data tugas yang dimasukkan melalui formulir ReactJS dikirim secara real-time ke endpoint Google Apps Script, kemudian dijadwalkan secara otomatis ke Google Calendar lengkap dengan notifikasi pengingat sebelum batas waktu penyelesaian. Metodologi penelitian mencakup perancangan antarmuka pengguna berbasis prinsip UI/UX, pengembangan skrip pemrosesan otomatis di Apps Script, serta pengujian sistem dalam lingkungan kerja nyata. Hasil pengujian menunjukkan adanya peningkatan signifikan dalam kepatuhan terhadap tenggat waktu dan efisiensi pemantauan tugas, disertai penurunan beban administratif dan potensi human error pada proses penjadwalan manual. Berdasarkan hasil survei kepuasan pengguna, 87% responden menyatakan sistem ini mempermudah pengelolaan tugas dan membantu dalam mengingat deadline. Sebagian besar responden juga menilai bahwa formulir input berbasis ReactJS mudah digunakan dan validasi datanya berjalan efektif dalam meminimalkan kesalahan input. Dengan hasil tersebut, sistem berbasis ReactJS dan Apps Script ini dapat dijadikan solusi inovatif dan skalabel untuk mendukung manajemen tugas dan kolaborasi tim berbasis cloud di berbagai lingkungan organisasi.</p>2025-11-07T00:00:00+00:00Copyright (c) 2025 Akas Bagus Setiawan, Mas’ud Hermansyahhttp://ejournal.sisfokomtek.org/index.php/jumin/article/view/7451Komunikasi Verbal Dan NonVerbal Fotografer Dalam Foto Runing Di Samarinda2025-10-24T16:11:25+00:00Masriani Masrianimasriani2163@gmail.comKezia Arum Sarykezia.arumsary@fisip.unmul.ac.idJohantan AlfandoJohantan.sucipta@fisip.unmul.ac.idKadek Dristiana Dwivayanikadek.dwivayani@fisip.unmul.ac.id<p>Penelitian ini mengkaji peran komunikasi verbal dan non-verbal yang digunakan fotografer dalam praktik foto-running di Kota Samarinda. Metode yang digunakan adalah kualitatif deskriptif dengan teknik purposive sampling. Data dikumpulkan melalui wawancara mendalam, observasi partisipatif, serta dokumentasi visual berupa unggahan media sosial dan materi distribusi foto. Sampel penelitian terdiri dari fotografer lapangan dan pelari sebagai penerima pesan. Analisis data dilakukan menggunakan analisis tematik dari Braun & Clarke untuk menemukan pola komunikasi serta konteks kemunculannya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa komunikasi non-verbal seperti gerakan tubuh, contoh pose, kontak mata, dan penggunaan papan atau properti menjadi saluran utama yang paling efektif dalam situasi ramai dan bising. Meskipun demikian, instruksi verbal tetap memiliki peran penting, terutama untuk menyelaraskan momen pemotretan melalui hitungan seperti “satu-dua-tiga.” Teknologi seperti Instagram, Google Drive, dan FotoYu tidak hanya berfungsi sebagai media distribusi, tetapi juga turut membentuk ulang cara kerja fotografer serta menimbulkan pertimbangan etis dalam publikasi foto. Hambatan komunikasi yang kerap terjadi meliputi jarak, kerumunan, kebisingan, kondisi cuaca, dan masalah privasi peserta. Untuk mengatasinya, fotografer memadukan strategi verbal dan non-verbal dengan prosedur koordinasi sebelum acara dimulai. Secara teoretis, penelitian ini memperkaya kajian interaksi simbolik pada komunikasi visual olahraga dan memberikan rekomendasi praktis berupa SOP pra-event, lexicon gestur, dan standar repositori digital untuk meningkatkan efektivitas serta etika praktik fotorunning di era digital.</p>2025-11-07T00:00:00+00:00Copyright (c) 2025 Masriani Masriani, Kezia Arum Sary, Johantan Alfando, Kadek Dristiana Dwivayanihttp://ejournal.sisfokomtek.org/index.php/jumin/article/view/6321Perancangan Sistem Informasi Klinik Berbasis Website Menggunakan Metode Waterfall di PT. Kresna Duta Agroindo Langling Bangko2025-06-20T08:52:52+00:00Nurdillah Laina Asyifanurdillahlaina@gmail.comM. Yusuf Yusufyusufyssc@uinjambi.ac.idYerix Ramadhaniyerixramadhani@uinjambi.ac.id<p>Perkembangan teknologi informasi telah membawa dampak signifikan dalam berbagai bidang, termasuk bidang kesehatan. Penggunaan sistem informasi berbasis teknologi memberikan kemudahan dalam pengelolaan data dan pelayanan medis yang lebih efektif dan efisien. Klinik PT Kresna Duta Agroindo Langling Bangko merupakan fasilitas kesehatan yang dibangun untuk mendukung kebutuhan medis karyawan perusahaan. Namun dalam operasionalnya, sering kali pasien tidak memperoleh informasi yang jelas mengenai kepastian jadwal dokter. Hal ini menyebabkan pasien harus menunggu dalam waktu yang cukup lama, dan tidak jarang mendapati bahwa dokter ternyata tidak hadir pada hari tersebut. Keadaan ini tentu berdampak pada ketidaknyamanan pasien serta menurunnya kualitas pelayanan. Selain itu, proses pendaftaran pasien, rekam medis dan pengelolaan stok obat, masih dilakukan secara manual. sehingga menimbulkan berbagai permasalahan seperti risiko kehilangan data, dan ketidakteraturan dalam ketersediaan obat. Penelitian ini bertujuan untuk merancang sistem informasi klinik berbasis website yang dapat membantu proses pendaftaran pasien, janji temu dokter, rekam medis dan pengelolaan stok obat secara terkomputerisasi. Sistem ini diharapkan mampu meningkatkan efisiensi kerja staf, mempercepat akses informasi, serta meminimalisir kesalahan dalam pengolahan data. Dalam pengembangan sistem, penulis menggunakan metode waterfall yang terdiri dari tahap analisis, desain, pengkodean, dan pengujian. Bahasa pemrograman yang digunakan adalah PHP dengan framework CodeIgniter serta database MySQLsebagai media penyimpanan data. Hasil dari penelitian ini adalah sebuah sistem informasi klinik berbasis website yang dapat digunakan dalam mengelola data pasien dan layanan kesehatan lebih efektif. Sistem ini diharapkan dapat menjadi solusi dalam meningkatkan kualitas pelayanan serta menjadi langkah awal menuju digitalisasi sistem pelayanan kesehatan di lingkungan perusahaan.</p>2025-11-07T00:00:00+00:00Copyright (c) 2025 Nurdillah Laina Asyifa, M. Yusuf Yusuf, Yerix Ramadhanihttp://ejournal.sisfokomtek.org/index.php/jumin/article/view/7136Media Sosial TikTok dan Fenomena #KaburAjaDulu: Perspektif Generasi Z Terhadap Nasionalisme2025-09-15T02:52:25+00:00Ni Kadek Indah Fitriyanti Kusuma Dewiindahftksma@gmail.comAnak Agung Mia Intentiliamia.intentilia@undiknas.ac.id<p>Fokus utama penelitian ini ialah menganalisis fenomena tagar #KaburAjaDulu di media sosial TikTok serta melihat bagaimana hal tersebut berimplikasi terhadap perspektif nasionalisme pada Generasi Z. Latar belakang penelitian ini didasarkan pada tren digital yang berkembang di kalangan anak muda, di mana TikTok menjadi salah satu media paling berpengaruh dalam membentuk pola pikir, sikap, dan perilaku sosial. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif melalui pendekatan studi kasus, dengan pengumpulan data melalui wawancara mendalam terhadap informan Generasi Z, observasi konten terkait, serta dokumentasi digital. Analisis dilakukan dengan pendekatan tematik dan divalidasi melalui triangulasi sumber serta metode. Hasil penelitian menunjukkan bahwa fenomena ini tidak hanya dimaknai sebagai bentuk ekspresi hiburan semata, tetapi juga merefleksikan pola pikir Generasi Z dalam merespons isu sosial, identitas diri, dan rasa kebangsaan. Sebagian besar informan menilai tren tersebut memiliki potensi melemahkan nilai-nilai nasionalisme apabila tidak disertai kesadaran kritis, namun di sisi lain dapat menjadi ruang untuk mengonstruksi identitas nasionalisme baru yang lebih sesuai dengan era digital. Dengan demikian, penelitian ini menyimpulkan bahwa media sosial, khususnya TikTok, memainkan peran penting dalam memengaruhi persepsi nasionalisme Generasi Z di Indonesia, sekaligus menegaskan pentingnya literasi digital agar nilai kebangsaan tidak tereduksi hanya menjadi tren populer.</p>2025-11-07T00:00:00+00:00Copyright (c) 2025 Ni Kadek Indah Fitriyanti Kusuma Dewi, Anak Agung Mia Intentiliahttp://ejournal.sisfokomtek.org/index.php/jumin/article/view/7475Peningkatan Kemampuan Literasi Numerasi Melalui Pembelajaran Matematika Berbasis Media Interaktif di SD Inpres Naimata 2025-10-30T09:18:39+00:00Maria Agustina Kledennikmatul.ambao@staf.undana.ac.idAstri Attiatti@gmail.comElisabeth Brielin Sinusinu@gmail.comWenefrida Tulit Inaina@gmail.comDiah Ayu Saptyaningtyassaptyaningtyas@gmail.comRomaito Br Silalahisilalahi96@gmail.comNikmatul Ajizah Ambaoambao@gmail.com<p>Kemampuan literasi numerasi merupakan kompetensi yang harus dimiliki oleh siswa sekolah dasar sebagai fondasi dalam menguasai berbagai mata pelajaran. Namun, hasil asesmen nasional menunjukkan capaian literasi dan numerasi siswa tergolong rendah. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan literasi dan numerasi siswa melalui pembelajaran matematika berbasis media interaktif di SD Inpres Naimata. Metode yang digunakan adalah menerapkan pembelajaran berbasis media interaktif menggunakan aplikasi Kahoot pada materi operasi bilangan serta evaluasi melalui pre-test dan post-test bagi kelas 5 SD Inpres Naimata. Sebanyak 19 siswa dengan rerata nilai pre test adalah 70,53 dan rerata nilai post test adalah 91,32. Hasil analisis uji t menunjukkan adanya peningkatan antara nilai rata-rata pre-test dan post-test siswa. Hal ini membuktikan penggunaan media interaktif berdampak nyata terhadap peningkatan kemampuan literasi dan numerasi serta meningkatkan motivasi belajar siswa. Dengan demikian, pembelajaran matematika berbasis media interaktif direkomendasikan sebagai salah satu strategi inovatif dalam meningkatkan kualitas pembelajaran di sekolah dasar.</p>2025-11-07T00:00:00+00:00Copyright (c) 2025 Maria Agustina Kleden, Astri Atti, Elisabeth Brielin Sinu, Wenefrida Tulit Ina, Diah Ayu Saptyaningtyas, Romaito Br Silalahi, Nikmatul Ajizah Ambaohttp://ejournal.sisfokomtek.org/index.php/jumin/article/view/7460Tanggung Jawab Kurator Atas Berkurangnya Nilai Harta Pailit Selama Dilakukannya Pengurusan2025-10-24T16:14:24+00:00Rian Lisa Melani Harefarian.harefa@student.uhn.ac.idBesty Habeahaanbesty.habeahaan@uhn.ac.id<p>Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis tanggung jawab kurator terhadap pengurusan dan pengawasan harta pailit, terkhususnya pada tanggung jawab Kurator terhadap berkurangnya harta pailit saat dilakukannya pengawasan pada harta pailit debitur. Pada penelitian ini akan membahas dan menguraikan bagaimana tanggung jawab kurator terhadap berkurangnya nilai harta pailit saat dilakukannya pengurusan. Penelitian ini menggunakan metode penelitian Yuridis Normatif, yaitu dengan pendekatan terhadap analisis hukum, peraturan perundang-undang, buku, dan jurnal hukum yang relavan sebagai sumber utama penelitian. Metode ini dilakukan dengan cara mengkaji bahan hukum primer dan sekunder secara sistematis tanpa harus dilakukannya penelitian lapangan secara langsung. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Kurator sebagai pengurus harta pailit memiliki tanggung jawab secara pribadi maupun jabatan apabila terjadi kesalahan, kelalaian, penyalahgunaan wewenang maupun berkurangnya harta pailit selama pengurusan dan pengawasan harta pailit.</p>2025-11-07T00:00:00+00:00Copyright (c) 2025 Rian Lisa Melani Harefa, Besty Habeahaanhttp://ejournal.sisfokomtek.org/index.php/jumin/article/view/7446Studi Literatur Audit ISO 27001, COBIT, Dan ITIL Pada Layanan Sistem Informasi2025-10-24T16:07:57+00:00Kristianto Pratama Dessan Putrakristianto0704@gmail.comJoko Sutopojksutopo@uty.ac.idSuhirman Suhirmansuhirman@uty.ac.id<p>Proses audit memegang peranan penting dalam evaluasi suatu layanan informasi. Dengan adanya proses audit, celah-celah kecurangan ataupun kendala-kendala dapat diketahui dan melalui proses audit juga dapat memberikan rekomendasi perbaikan terhadap sistem informasi tersebut. Proses audit dapat memberikan perbaikan pada proses bisnis agar dapat berjalan lebih efektif dan efisien, serta minim dari risiko. Ada berbagai macam kerangka kerja audit sistem informasi, diantaranya ISO 27001, COBIT, dan ITIL dengan fokus dan karakteristik yang berbeda-beda. Menjadi hal penting untuk mengetahui perbedaan dari masing-masing kerangka kerja audit tersebut sehingga proses audit yang dipilih sesuatu dengan kebutuhan dari sistem informasi tersebut. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk memberikan sumber referensi untuk memilih kerangka kerja audit sistem informasi yang tepat sesuai kebutuhan dari masing-masing pengguna.Hasil dari penelitian adalah ISO 27001 memiliki fokus pada keamanan dan perlindungan data sistem informasi, COBIT memiliki fokus pada tata kelola dan manajemen risiko sistem informasi, dan ITIL memiliki fokus pada peningkatan kualitas layanan dan keberlangsungan peningkatan sistem informasi. Selain itu, penelitian ini juga memberikan informasi latar belakang, kelebihan – kekurangan, serta langkah-langkah implementasi dari masing-masing kerangka kerja audit tersebut. Diharapkan penelitian ini dapat menjadi sumber referensi untuk menentukan kebutuhan audit dari masing-masing sistem informasi.</p>2025-11-07T00:00:00+00:00Copyright (c) 2025 Kristianto Pratama Dessan Putra, Joko Sutopo, Suhirman Suhirmanhttp://ejournal.sisfokomtek.org/index.php/jumin/article/view/6029Pengembangan Desain UI/UX Aplikasi Penjualan Mainan Edukasi Anak Dengan Pendekatan Desain Thinking2025-05-06T07:04:06+00:00Astrid Noviana Paradhitaastrid.noviana@staff.uns.ac.idMyrtana Pusparistipusparisti@gmail.com<p>Mainan tidak hanya digunakan untuk melakukan aktivitas yang menyenangkan, namun juga untuk menstimulasi tumbuh kembang anak. Pemberian mainan pada anak harus sesuai dengan tahap pertumbuhan anak. Digitalisasi yang kuat dan stabil di berbagai lini kehidupan membuat tren belanja masyarakat beralih menjadi online. Oleh sebab itu, upgrade digitalisasi toko juga perlu dilakukan untuk memperluas target konsumen, termasuk di toko mainan Kids Toys. Dalam pengembangan aplikasi dan website toko online, perancangan UI/UX merupakan salah satu tahap penting yang tidak bisa ditinggalkan. Perancangan UI/UX harus dapat menyelesaikan permasalahan toko untuk meningkatkan penjualan. Selain itu, UI/UX harus dapat menjawab kebutuhan orang tua dalam membeli mainan sesuai rentang usia anak. Oleh karena itu, dibangunlah rancangan UI/UX aplikasi dan website toko online toko mainan Kids Toys dengan menggunakan metode design thinking. Pengembangan toko online dilakukan dengan menerapkan lima tahap <em>design thinking </em>yaitu <em>emphatize, define, ideate, prototype, </em>dan testing. Dari tahap emphatize ditemukan kebutuhan pengembangan toko online. Dari tahap <em>define </em>didapatkan <em>problem statement </em>dan solusinya dari pemilik dan konsumen. Sedangkan dari tahap <em>ideate </em>dan <em>prototype </em>didapatkan rancangan UI/UX dari toko mainan <em>online Kids Toys. </em>Selanjutnya dari hasil <em>test </em>didapatkan hasil <em>user experience</em> terhadap sepuluh pengguna dengan nilai 4,325 dari skala 1 – 5. Dengan demikian, dapat diketahui bahwa dengan menerapkan <em>design thinking</em> dapat menghasilkan prototype tampilan UI/UX yang sangat baik dan dapat menjawab kebutuhan pemilik toko maupun konsumen.</p>2025-11-05T00:00:00+00:00Copyright (c) 2025 Astrid Noviana Paradhita, Myrtana Pusparistihttp://ejournal.sisfokomtek.org/index.php/jumin/article/view/6168Studi Pengaruh Jumlah, Ukuran, Bentuk Mesh Terhadap Hasil Simulasi Rangka Sepeda Motor Listrik Menggunakan Metode Finite Element Analysis (Fea)2025-05-28T03:55:57+00:00Ahmad Nizam Muhajirmuchamadmalik@upgris.ac.idAlthesa Androvaandrothesa@gmail.comAgus Mukhtaragusmukhtar@upgris.ac.idMuchamad Malikmuchamadmalik@upgris.ac.idAan Burhanuddinaan.burhanuddin@gmail.comHisyam Ma’munhisyam@upgris.ac.id<p>Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis perilaku struktural rangka sepeda motor listrik berbahan alloy steel melalui simulasi elemen hingga (Finite Element Method/FEM) menggunakan perangkat lunak SolidWorks 2018. Simulasi dilakukan dengan variasi beban statik antara 90 Kg hingga 180 Kg dan membandingkan tiga metode mesh: standard mesh, curvature-based mesh, dan blended curvature-based mesh. Parameter yang dianalisis meliputi tegangan (stress), perpindahan (displacement), regangan (strain), dan faktor keamanan (factor of safety). Hasil simulasi menunjukkan bahwa metode blended curvature-based mesh menghasilkan tegangan maksimum tertinggi sebesar 1.657,377 N/mm² pada beban 180 Kg, dengan perpindahan yang relatif lebih rendah dibandingkan metode lain, menandakan distribusi beban yang lebih efisien. Regangan yang terjadi masih berada dalam batas elastis material, sehingga deformasi bersifat reversibel. Namun, faktor keamanan menurun drastis pada beban di atas 120 Kg, khususnya pada metode blended curvature-based mesh, yang mengindikasikan perlunya optimasi desain untuk menjaga keselamatan struktural. Perbandingan dengan literatur terkini menunjukkan hasil simulasi ini konsisten dan dapat dipertanggungjawabkan. Penelitian ini memberikan kontribusi penting dalam pengembangan metode simulasi mesh untuk optimasi desain rangka sepeda motor listrik dan menegaskan pentingnya validasi eksperimental untuk memastikan keandalan hasil simulasi.</p>2025-11-05T00:00:00+00:00Copyright (c) 2025 Ahmad Nizam Muhajir, Althesa Androva, Agus Mukhtar, Muchamad Malik, Aan Burhanuddin, Hisyam Ma’munhttp://ejournal.sisfokomtek.org/index.php/jumin/article/view/6763Implementasi Sistem Keamanan Jaringan Menggunakan Firewall dan IDS pada Infrastruktur Jaringan Skala Kecil-Menengah2025-08-14T08:23:51+00:00Marnis Nasutionwsurasih@email.comMusthafa Haris Munandarmarnisnasution@email.com<p>Keamanan jaringan komputer merupakan hal yang sangat penting dalam menjaga kelangsungan operasional sistem informasi, terutama pada organisasi skala menengah. Penelitian ini bertujuan untuk mengimplementasikan sistem keamanan jaringan berbasis open source dengan menggabungkan penggunaan <em>firewall</em> iptables dan <em>Intrusion Detection System</em> (IDS) Snort. Metode yang digunakan adalah pendekatan eksperimental, yang meliputi perancangan topologi jaringan, instalasi perangkat lunak keamanan, simulasi serangan siber, serta evaluasi kinerja sistem. Hasil pengujian menunjukkan bahwa kombinasi iptables dan Snort mampu mendeteksi dan memblokir ancaman seperti <em>port scanning</em>, <em>ping flood</em>, dan <em>brute force login</em> dengan akurasi tinggi dan tingkat <em>false positive</em> yang rendah. Penelitian ini membuktikan bahwa kombinasi Snort dan iptables sebagai solusi open-source mampu mendeteksi serta memblokir serangan umum dengan akurasi tinggi dan false positive yang rendah, sehingga layak diimplementasikan pada jaringan skala kecil-menengah. Kontribusi penelitian ini adalah memberikan alternatif keamanan yang efektif, ekonomis, dan dapat dijadikan dasar bagi pengembangan lebih lanjut menggunakan anomaly-based detection atau pembelajaran mesin.</p>2025-11-06T00:00:00+00:00Copyright (c) 2025 Marnis Nasution, Musthafa Haris Munandarhttp://ejournal.sisfokomtek.org/index.php/jumin/article/view/6908Pengaruh Pemahaman Akuntansi Dan Kemudahan Akses Terhadap Motivasi Penggunaan Quick Respone Indonesia Standard (Qris) Pada Mahasiswa Program Studi Akuntansi Universitas Muhammadiyah Aceh2025-08-25T09:45:27+00:00Misbahul Khairamisbahulkhaira86@gmail.com<p>Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji pengaruh pemahaman akuntansi dan kemudahan akses baik secara simultan maupun parsial terhadap motivasi penggunaan <em>Quick Responne Indonesia Standard</em> (QRIS) oleh Mahasiswa studi akuntansi Universitas Muhammadiyah Aceh. Metode analisis data yang digunakan adalah regresi linear berganda. Pengambilan sampel menggunakan rumus solvin dan tekniknya yaitu random sampling sebanyak 63 responden Mahasiswa studi akuntansi Universitas Muhammadiyah Aceh. Hasil penelitian menunjukan bahwa pemahaman akuntansi dan kemudahan akses secara simultan berpengaruh signifikan terhadap motivasi penggunaan QRIS Mahasiswa studi akuntansi Universitas Muhammadiyah Aceh. pemahaman akuntansi secara parsial berpengaruh signifikan terhadap motivasi penggunaan QRIS pada Mahasiswa studi akuntansi Aniversitas Muhammadiyah Aceh. kemudahan akses secara parsial berpengaruh signifikan terhadap motivasi penggunaan QRIS pada Mahasiswa studi akuntansi Universitas Muhammadiyah Aceh.</p>2025-11-06T00:00:00+00:00Copyright (c) 2025 Misbahul Khairahttp://ejournal.sisfokomtek.org/index.php/jumin/article/view/6956Pengaruh Good Corporate Gorvernance Dan Interlektual Capital Terhadap Kinerja Keuangan pada RSUDZA Aceh2025-08-27T11:28:06+00:00Cut Nurul Atiqahcutnurulatiqah59@gmail.com<p>Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk menguji dan menganalisis pengaruh good corporate governance dan interlektual capital terhadap kinerja keuangan pada RSUDZA Aceh. Jumlah sampel penelitian ini sebanyak 32 responden Data penelitian dikumpulkan melalui kuisioner, dan studi dokumentasi. Pengujian hipotesis menggunakan analisis regresi linier berganda, uji F dan uji t dimaksud untuk mengetahui secara simultan dan secara parsial pengaruh variabel independen terhadap variabel dependen pada tingkat kepercayaan 95% (α = 0,05). Hasil penelitian berdasarkan uji simultan menunjukan bahwa variabel good corporate governance dan iinterlektual capital berpengaruh signifikan terhadap kinerja keuangan pada RSUDZA Aceh. Sedangkan secara parsial variabel good corporate governance dan iinterlektual capital berpengaruh signifikan terhadap kinerja keuangan pada RSUDZA Aceh dan variabel good corporate governance mempunyai pengaruh dominan dalam meningkatkan kinerja keuangan pada RSUDZA Aceh.</p>2025-11-06T00:00:00+00:00Copyright (c) 2025 Cut Nurul Atiqahhttp://ejournal.sisfokomtek.org/index.php/jumin/article/view/7081Pengaruh TAM dan Trust Terhadap Keberhasilan Penggunaan Website Tracer Study: Studi Kasus Alumni2025-09-10T06:57:34+00:00Ani Karinaanikarina1902@gmail.comDedy Setiawansetiawan@gmail.comYolla Noverinanoverina@gmail.com<p>Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis tingkat keberhasilan pengguna website tracer study Universitas Jambi dengan menggunakan pendekatan Technology Acceptance Model (TAM) yang dimodifikasi dengan penambahan variabel Trust (Kepercayaan). Model TAM yang digunakan mencakup enam variabel utama, yaitu Perceived Ease of Use (PEOU), Perceived Usefulness (PU), Attitude Toward Using (ATU), Behavioral Intention to Use (BIU), Actual Use (AU), serta Trust (T). Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan penyebaran kuesioner secara online kepada alumni Universitas Jambi periode 114 dan 115 dengan jumlah sampel sebanyak 94 responden. Analisis data dilakukan menggunakan Structural Equation Modeling (SEM) dengan bantuan aplikasi SmartPLS 4. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel Perceived Ease of Use berpengaruh signifikan terhadap Perceived Usefulness dan Attitude Toward Using. Selanjutnya, variabel Perceived Usefulness memiliki pengaruh signifikan terhadap Attitude Toward Using dan Actual Use. Variabel Trust berpengaruh positif terhadap Attitude Toward Using, sementara Attitude Toward Using berpengaruh signifikan terhadap Behavioral Intention to Use. Selain itu, Behavioral Intention to Use terbukti memiliki pengaruh signifikan terhadap Actual Use. Secara keseluruhan, hasil penelitian ini menegaskan bahwa tingkat keberhasilan penggunaan website tracer study dipengaruhi oleh persepsi kegunaan, kemudahan penggunaan, kepercayaan, serta sikap dan niat alumni dalam memanfaatkan sistem. Temuan ini diharapkan dapat menjadi acuan bagi Universitas Jambi dalam meningkatkan kualitas layanan tracer study untuk mendukung pencapaian Indikator Kinerja Utama (IKU 1).</p>2025-11-06T00:00:00+00:00Copyright (c) 2025 Ani Karina, Dedy Setiawan, Yolla Noverinahttp://ejournal.sisfokomtek.org/index.php/jumin/article/view/7093Determinasi Tingkat Pengetahuan Remaja Tentang Seks Bebas di SMAN 1 Cikarang Pusat Tahun 20252025-09-15T02:40:55+00:00Nuramiati Nuramiatibidannuramiati@gmail.comMusmundiroh Musmundirohmusragil21@gmail.comRosi Kurnia Sugihartisugiharti@gmail.comTriseu Setianingsihtriseu@medikasuherman.ac.id<p>Masa remaja merupakan masa peralihan dari masa anak – anak ke masa dewasa yang ditandai dengan perubahan fisik dan emosional serta penyesuaian sosial di masa dewasa. Pengetahuan remaja tentang seks bebas sangat penting, karena menyangkut kesehatan reproduksi, kesehatan mental dan juga masa depan mereka. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan pengetahuan remaja tentang seks bebas di SMAN 1 Cikarang Pusat Tahun 2025. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif dengan menggunakan pendekatan Cross Sectional. Populasi dan sampel yaitu siswa-siswi kelas X dan XI, populasi sebanyak 864 responden, sampel sebanyak 100 responden, menggunakan data primer, sedangkan pengumpulan data menggunakan kuesioner (Gform), analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis univariat dan analisis bivariat dengan uji Chi-Square. Hasil analisis responden usia beresiko yaitu remaja tengah (usia 15 – 17 tahun) sebanyak 41,5% (<em>P - value</em> 0,000) OR 73,750 (CI 95%: 18,227 – 298,412) pada responden jenis kelamin beresiko yaitu perempuan sebanyak 36,8 % (<em>P - value</em> 0,000) OR 9,383 (CI 95%: 3,489 – 25,236) pada responden kurangnya sumber informasi sebanyak 39,5 % (<em>P - value</em> 0,000) OR 6,261 (CI 95%: 2,500 – 15,682) pada responden lingkungan buruk sebanyak 41,5 % (<em>P - value</em> 0,000) OR 5,147 (CI 95%: 2,097 – 12,630) dan pada responden yang memiliki teman sebaya negatif sebanyak 44,9 % (<em>P - value</em> 0,000) OR 6,391 (CI 95%: 2,536 – 16, 104). Kesimpulan dalam penelitian ini adalah ada hubungan antara usia remaja, jenis kelamin, sumber informasi/media massa, lingkungan dan teman sebaya terhadap pengetahuan remaja tentang seks bebas di SMAN 1 Cikarang Pusat.</p>2025-11-06T00:00:00+00:00Copyright (c) 2025 Nuramiati Nuramiati, Musmundiroh Musmundiroh, Rosi Kurnia Sugiharti, Triseu Setianingsihhttp://ejournal.sisfokomtek.org/index.php/jumin/article/view/7099Analisis Pengaruh Gaya Hidup Terhadap Kejadian Infertilitas Pada Wanita Usia Subu2025-09-15T02:43:10+00:00Novita Sarinovitasari.bdn@gmail.comMusmundiroh Musmundirohmusragil21@email.comRohani Siregarrohanisiregar81@gmail.comRosi Kurnia Sugihartirosikurnia23@gmail.com<p>Infertilitas merupakan salah satu masalah kesehatan reproduksi yang banyak dialami oleh pasangan usia subur yang dapat berdampak pada aspek fisik, psikologis, sosial, maupun ekonomi, infertilitas dibedakan menjadi primer dan sekunder. Gaya hidup tidak sehat seperti pola makan buruk, merokok, konsumsi alkohol/kafein berlebihan, kurang aktivitas fisik, stres, dan pola tidur buruk merupakan Salah satu faktor yang diyakini dapat mempengaruhi hormon, ovulasi, serta kualitas sel telur. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan gaya hidup dengan kejadian infertilitas pada wanita usia subur di Desa Sukaragam tahun 2025. Metode yang digunakan adalah kuantitatif dengan desain cross-sectional menggunakan jumlah sampel 100 responden yang dipilih secara purposive sampling. Data dikumpulkan menggunakan instrumen kuesioner dan dianalisis secara univariat dan bivariat menggunakan uji Chi-Square. Sebanyak 53 responden atau 53% yang memiliki gaya hidup buruk, dan dari kelompok ini sebanyak 49,1% mengalami infertilitas. Sementara itu, hanya 17% wanita dengan gaya hidup baik yang mengalami infertilitas. Hasil uji statistik menunjukkan adanya hubungan yang signifikan antara gaya hidup dengan kejadian infertilitas (p = 0,001) dengan perolehan nilai OR yaitu 4.694 menunjukan adanya hubungan yang signifikan secara statistik. Kesimpulan dari penelitian ini adalah gaya hidup berhubungan signifikan dengan kejadian infertilitas pada wanita usia subur di Desa Sukaragam, di mana responden dengan gaya hidup buruk memiliki risiko lebih tinggi mengalami infertilitas primer.</p>2025-11-06T00:00:00+00:00Copyright (c) 2025 Novita Sari, Musmundiroh Musmundiroh, Rohani Siregar, Rosi Kurnia Sugihartihttp://ejournal.sisfokomtek.org/index.php/jumin/article/view/7100Analisis Efektivitas Status Gizi Terhadap Perkembangan Anak Balita Di Desa Tegal Sawah Tahun 20252025-09-15T02:44:21+00:00Norma Try Putri Pratiwinormatrypp@gamil.comMusmundiroh Musmundirohmusragil21@gmail.comRohani Siregarrohanisiregar81@gmail.comRosi Kurnia Sugihartirosikurnia23@gmail.com<p>Status gizi dan perkembangan anak usia dini merupakan indikator penting dalam menentukan kualitas sumber daya manusia di masa depan. Balita dengan gizi kurang berisiko tinggi mengalami keterlambatan perkembangan fisik maupun kognitif. Posyandu sebagai garda terdepan pelayanan kesehatan berperan besar dalam memantau kedua aspek tersebut. Penelitian ini dilakukan untuk menganalisis hubungan antara status gizi dan perkembangan anak balita di Posyandu Mawar 9 Perum Indo Alam Desa Tegal Sawah. Penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif dengan desain cross sectional. Populasi adalah seluruh balita usia 1–3 tahun di Posyandu Mawar 9. Pengambilan sampel dilakukan secara total sampling dengan jumlah 50 responden. Analisis data menggunakan uji Chi-Square karena distribusi data tidak normal. Sebagian besar balita memiliki status gizi baik (86%) dan perkembangan sesuai usia (90%). Balita dengan gizi kurang cenderung mengalami perkembangan meragukan atau menyimpang (71,4%). Hasil uji Chi-Square menunjukkan nilai p = 0,000 (p < 0,05), menandakan adanya hubungan signifikan antara status gizi dan perkembangan balita. Terdapat hubungan antara status gizi dengan perkembangan balita di Posyandu Mawar 9 tahun 2025. Pemantauan gizi serta perkembangan secara rutin di posyandu penting untuk deteksi dini gangguan tumbuh kembang. Orang tua diharapkan memperhatikan asupan gizi anak, sementara kader posyandu perlu meningkatkan edukasi terkait pemenuhan gizi dan stimulasi perkembangan</p>2025-11-06T00:00:00+00:00Copyright (c) 2025 Norma Try Putri Pratiwi, Musmundiroh Musmundiroh, Rohani Siregar, Rosi Kurnia Sugihartihttp://ejournal.sisfokomtek.org/index.php/jumin/article/view/7130Identifikasi Kualitas Batik Berdasarkan Jarak Pengambilan Gambar Menggunakan K-Nearest Neighbor2025-09-15T02:48:48+00:00Muhammad Alief Faza Nujjiyanineholywanderer@gmail.comGasim Gasimgasim@gmail.comZaid Romegar Mairzaidromegar@uigm.ac.id<p>Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi pengaruh jarak pengambilan gambar terhadap akurasi identifikasi kualitas kain batik menggunakan metode <em>K-Nearest Neighbor</em> (K-NN) dengan ekstraksi fitur tekstur <em>Gray Level Co-occurrence Matrix</em> (GLCM). Data yang digunakan berupa citra lima motif batik tradisional yang diambil pada enam variasi jarak: 10, 20, 30, 40, 50, dan 60 cm. Tahapan pra-pemrosesan meliputi <em>auto-cropping</em> citra ke ukuran 500×500 piksel, konversi ke <em>grayscale</em>, dan kuantisasi 8 level. Empat fitur utama GLCM <em>contrast, energy, homogeneity, dan entropy</em> diekstraksi dan digunakan sebagai masukan bagi K-NN dengan nilai k=1. Hasil penelitian menunjukkan bahwa jarak 30 cm memberikan akurasi tertinggi sebesar 100%, sedangkan jarak 20 cm dan 10 cm mencapai 80%, jarak 40–50 cm turun menjadi 60%, dan jarak 60 cm hanya 40%. Temuan ini menegaskan bahwa jarak pemotretan berpengaruh signifikan terhadap kualitas identifikasi berbasis tekstur. Kesimpulannya, jarak optimal untuk akuisisi citra batik adalah rentang 20–40 cm, khususnya 30 cm, yang direkomendasikan sebagai standar pada sistem identifikasi kualitas batik berbasis citra.</p>2025-11-06T00:00:00+00:00Copyright (c) 2025 Muhammad Alief Faza Nujjiya, Gasim Gasim, Zaid Romegar Mairhttp://ejournal.sisfokomtek.org/index.php/jumin/article/view/7258Pengelolaan Pesisir Tianyar Mengedepankan Pendekatan Nonkonfrontatif Berbasis Tri Hita Karana Mendukung One Map Policy 2025-10-01T02:13:35+00:00Ni Ketut Sari Adnyaniniktsariadnyani@gmail.comNi Made Wiratinimade.wiratini@undiksha.ac.idKadek Dedy Suryanadedy.pinguinfm@gmmail.com<p>Tujuan penelitian untuk menganalisis penyusunan kebijakan konservasi SDA dalam merespon degradasi kawasan pesisir Desa Tianyar, Bali. Untuk mengetahui mekanisme program kerja kemitraan kerjasama dalam mengatasi degradasi kawasan pesisir Tianyar, Bali melalui penguatan kelembagaan sosial Yayasan Yowana Bhakti Segara. Dukungan Pemerintah desa, desa adat dan masyarakat Tianyar. Jenis penelitian lapangan, sumber data primer, sekunder dan tersier. Informan, responden ditentukan secara <em>purposive</em>. Teknik pengumpulan data, meliputi studi dokumen, observasi, wawancara, angket/kuisioner. Analisis SWOT melalui tahapan FGD, Uji Ahli dan Uji Publik formulasi kebijakan dan finalisasi kebijakan. Hasil temuan penting penelitian bahwa kebijakan satu peta pengelolaan kawasan pesisir dengan pendekatan nonkonfrontatif berbasis Tri Hita Karana relevan dalam merespon persoalan degradasi kawasan pesisir Tianyar dengan program konservasi berkala melalui pelibatan komunitas konservasi yang terdiri dari kelompok nelayan di bawah koordinasi Yayasan Yowana Bhakti Segara, Pemerintah Desa Tianyar dan Desa Adat. Sinergi pendekatan nonkonfrontatif berbasis Tri Hita Karana mendukung One Map Policy menitikberatkan pada nilai-nilai spiritual dan sosial dalam pengelolaan sumber daya pesisir, memastikan pemanfaatan yang bijaksana, partisipasi masyarakat yang aktif, serta menjaga kelestarian lingkungan laut dan pantai. Rancangan kebijakan one map policy dengan pendekatan nonkonservatif berbasis Tri Hita Karana memberikan dampak bagi penguatan kelembagaan melalui kerjasama kemitraan antara Yayasan Yowana Bhakti Segara, Pemerintah Desa Tianyar, Desa Adat dan masyarakat untuk dibukakan ruang seluas-luasnya kepada masyarakat untuk terlibat dalam pengelolaan wilayah pesisir Tianyar. keterlibatan masyarakat tersebut meliputi pengusulan RZWP-3-K pada proses perencanaan, pelaksanaan pengelolaan wilayah pesisir berbasis kearifan lokal, pengawasan berbasis masyarakat, serta keterlibatan masyarakat pada proses evaluasi. Rakomendasi kebijakan ini semestinya diakomodasi oleh Dinas Perikanan dan Kelautan Kabupaten Karangasem dalam pemetaan kawasan zonasi konservasi kawasan pesisir di Kabupaten Karangasem Bali melalui keterlibatan purbisipasi publik.</p>2025-11-06T00:00:00+00:00Copyright (c) 2025 Ni Ketut Sari Adnyani, Ni Made Wiratini, Kadek Dedy Suryanahttp://ejournal.sisfokomtek.org/index.php/jumin/article/view/7264Eksplorasi Aspek Pemicu Stres Pada Atlet Di Sekolah Khusus Olahraga Internasional Kalimantan Timur2025-10-01T02:17:59+00:00Sinthya Khairun Nisasinthyanisaa.k@gmail.comNino Adib Chifdillah nynology@gmail.comDian Ardyantidianardyantirauf@gmail.comBadarbadarlatief69@gmail.com<p>Atlet pelajar di Sekolah Khusus Olahraga Internasional Kalimantan Timur menghadapi berbagai tekanan dalam proses latihan dan kompetisi, baik secara fisik, psikologis, maupun sosial. Tekanan-tekanan ini dapat memicu stres yang berpengaruh terhadap kondisi mental dan performa atlet. Penelitian ini dilakukan untuk mengeksplorasi aspek-aspek pemicu stres pada atlet berdasarkan pendekatan bio-psiko-sosial. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui wawancara mendalam terhadap 10 informan, terdiri dari 1 informan kunci (kepala sekolah), 6 informan utama (atlet), dan 3 informan pendukung (pelatih). Teknik pengambilan informan menggunakan purposive sampling, berdasarkan kriteria keterlibatan aktif dalam kegiatan keolahragaan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kelelahan fisik disebabkan oleh padatnya jadwal latihan, kurangnya istirahat, dan terbatasnya fasilitas. Kecemasan muncul menjelang pertandingan karena tekanan performa, ketakutan gagal, dan pengaruh lingkungan sosial termasuk media sosial. Tekanan pelatih dirasakan dalam bentuk tuntutan tinggi, pendekatan otoriter, serta komunikasi yang tidak selalu suportif. Ketiga aspek ini saling berkaitan dan berdampak langsung terhadap kondisi stres pada atlet. Ketiga aspek pemicu stres tersebut perlu ditangani secara menyeluruh melalui pendekatan yang melibatkan pelatih, institusi, dan lingkungan sosial atlet. Diperlukan penguatan edukasi tentang manajemen stres, pelatihan komunikasi suportif bagi pelatih, serta pendampingan psikologis yang berkelanjutan bagi atlet. Peneliti juga memperoleh pengalaman penting dalam menggali dan memahami dinamika psikososial atlet remaja.</p>2025-11-06T00:00:00+00:00Copyright (c) 2025 Sinthya Khairun Nisa, Nino Adib Chifdillah , Dian Ardyanti, Badarhttp://ejournal.sisfokomtek.org/index.php/jumin/article/view/7312Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Penerimaan Rekam Medis Elektronik Di Rumah Sakit Advent Medan2025-10-08T08:17:44+00:00Josua Saputra Munthejosuasaputramunthe96@gmail.comPomarida Simbolonsimbolon@gmail.comArjuna Gintingginting@gmail.com<p>Penerimaan rekam medis adalah proses penerimaan dan pengelolaan data pasien yang datang ke rumah sakit, untuk menerima layanan kesehatan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor-faktor yang berhubungan dengan penerimaan rekam medis elektronik di Rumah Sakit Advent Medan Tahun 2025. Metode Penelitian ini menggunakan kuantitatif analitik dengan rancangan <em>cross sectional. </em>Sampel dalam penelitian ini 72 responden dengan tekhnik pengambilan sampel pada penelitian ini adalah teknik total sampling. Instrumen yang digunakan adalah kuesioner. Analisa data bivariat menggunakan uji <em>chi-square </em>dan analisa data multivariat menggunakan uji regresi logistic berganda. Hasil penelitian diperoleh faktor manfaat yang dirasakan berhubungan dengan penerimaan rekam medis elektronik di rumah sakit Advent Medan Tahun 2025, dengan <em>p-Value </em>0.011<strong>. </strong>faktor kemudahan yang dirasakan berhubungan dengan penerimaan rekam medis elektronik di rumah sakit Advent Medan Tahun 2025 dengan <em>p-Value </em>0,004<strong>. </strong>faktor sikap terhadap penggunaan berhubungan dengan penerimaan rekam medis elektronik di rumah sakit Advent Medan Tahun 2025 dengan <em>p-Value </em>0,043<strong>. </strong>Berdasarkan hasil uji regresi logistik berganda, diperoleh satu subvariabel yang paling berhubungan dengan penerimaan rekam medis elektronik yaitu faktor kemudahan yang dirasakan dengan nilai koefisisen (B) 8,600 sehingga dapat disimpulkan bahwa petugas pada penerimaan rekam medis elektronik yang memiliki faktor kemudahan yang dirasakan yang mendukung mempunyai kemungkinan 8,6 kali akan menerima Rekam Medis Elektronik (<em>Acceptance of EMR). </em>Diharapkan bagi petugas kesehatan di Rumah Sakit Advent Medan yang menggunakan Rekam Medis Elektronik dalam kegiatan pelayanannya diberikan pelatihan dan seminar terkait rekam medis elektronik sehingga ilmu petugas kesehatan di Rumah Sakit Advent Medan dapat menjadi<em> update</em>.</p>2025-10-27T00:00:00+00:00Copyright (c) 2025 Josua Saputra Munthe, Pomarida Simbolon, Arjuna Gintinghttp://ejournal.sisfokomtek.org/index.php/jumin/article/view/7251Hubungan Faktor Maternal dengan Hiperemesis Gravidarum Trimester I di RS DKH Sukatani2025-10-01T02:12:27+00:00Usniyah Usniyahariyaramdani18@gmail.comYulianti Yuliantiyulianti@gmail.comNeneng Juliantijulianti@gmail.comRosi Kurnia Sugihartisugiharti@gmail.com<p>Hiperemesis gravidarum (HEG) merupakan mual muntah berlebihan pada trimester pertama kehamilan yang dapat berdampak serius terhadap kesehatan ibu dan janin. Berdasarkan data WHO tahun 2021, angka kejadian HEG mencapai 12,5% dari seluruh kehamilan di dunia, sedangkan di Indonesia mencapai 14,8% dan di Jawa Barat 14,2%. Tingginya angka kejadian tersebut menunjukkan perlunya identifikasi faktor-faktor yang berhubungan dengan HEG. Mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan kejadian hiperemesis gravidarum pada ibu hamil trimester I di RS DKH Sukatani tahun 2025. Penelitian ini menggunakan desain kuantitatif analitik dengan pendekatan Cross Sectional. Sampel penelitian berjumlah 51 ibu hamil trimester I yang mengalami HEG dan dirawat inap. Instrumen penelitian berupa data sekunder dari rekam medis. Analisis dilakukan secara univariat dan bivariat menggunakan uji Chi-Square. Terdapat hubungan signifikan antara umur (p=0,002), paritas (p=0,005), pekerjaan (p=0,039), dan pendidikan (p=0,021) dengan kejadian HEG. Ibu dengan usia <20 tahun atau >35 tahun, primipara, tidak bekerja, serta berpendidikan rendah memiliki risiko lebih tinggi mengalami HEG. Faktor maternal seperti usia, paritas, pekerjaan, dan pendidikan terbukti berhubungan signifikan dengan hiperemesis gravidarum. Hasil penelitian ini diharapkan menjadi dasar upaya pencegahan dan edukasi pada ibu hamil untuk meminimalisir risiko HEG.</p>2025-10-27T00:00:00+00:00Copyright (c) 2025 Usniyah Usniyah, Yulianti Yulianti, Neneng Julianti, Rosi Kurnia Sugihartihttp://ejournal.sisfokomtek.org/index.php/jumin/article/view/7233Determinasi Faktor Sosial Terhadap Perilaku Pemberian Asi Eksklusif Di Karawang2025-09-27T04:01:24+00:00Siti Marpu'ahmarpuahst96@gmail.comRohani Siregarsiregar@gmail.comMusmundiroh Musmundirohmusmundiroh@gmail.comTriseu Setianingsihsetianingsih@gmail.com<p>Air Susu Ibu (ASI) eksklusif merupakan asupan terbaik bagi bayi pada enam bulan pertama kehidupannya, namun cakupan pemberiannya di Indonesia masih rendah dan belum mencapai target nasional. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor-faktor yang berhubungan dengan perilaku pemberian ASI eksklusif pada bayi usia 0–6 bulan di Desa Kedungjeruk, Kabupaten Karawang tahun 2025. Penelitian menggunakan metode kuantitatif dengan desain cross sectional. Populasi penelitian adalah seluruh ibu yang memiliki bayi usia 0–6 bulan, dengan jumlah sampel sebanyak 63 responden yang diambil menggunakan teknik total sampling. Instrumen penelitian berupa kuesioner yang mencakup variabel pendidikan, pekerjaan, pengetahuan, sikap, dukungan keluarga, dan sumber informasi. Analisis data menggunakan uji chi-square untuk mengetahui hubungan antara variabel independen dengan perilaku pemberian ASI eksklusif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar responden memberikan ASI eksklusif, namun masih ada yang tidak melaksanakannya. Uji statistik menunjukkan terdapat hubungan signifikan antara pendidikan, pekerjaan, pengetahuan, sikap, dukungan keluarga, dan sumber informasi dengan perilaku pemberian ASI eksklusif (p<0,05). Simpulan penelitian ini adalah perilaku pemberian ASI eksklusif sangat dipengaruhi oleh faktor internal ibu serta dukungan eksternal, sehingga intervensi berupa edukasi, pemberdayaan keluarga, dan penyediaan informasi kesehatan yang memadai sangat diperlukan untuk meningkatkan cakupan ASI eksklusif di masyarakat.</p>2025-10-27T00:00:00+00:00Copyright (c) 2025 Siti Marpu'ah, Rohani Siregar, Musmundiroh Musmundiroh, Triseu Setianingsihhttp://ejournal.sisfokomtek.org/index.php/jumin/article/view/7401Peran Sumpah Perwalian Dalam Pengurusan Harta Peninggalan Terhadap Anak Dibawah Umur Pada Balai Harta Peninggalan2025-10-21T05:29:01+00:00Arya Nada Bakaraaryanada.bakara@student.uhn.ac.idBesty Habeahanhabeahan@gmail.com<p>Perkawinan dapat menimbulkan hubungan hukum antara suami, istri, dan anak, termasuk hak atas harta peninggalan. Anak sebagai generasi penerus bangsa memerlukan perlindungan hukum, khususnya anak dibawah umur yang belum memiliki kecakapan hukum penuh. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran sumpah perwalian dan fungsi pengawasan Balai Harta Peninggalan (BHP) terhadap pengurusan harta peninggalan anak dibawah umur. Penelitian menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan normatif dan studi kepustakaan, menelaah ketentuan KUHPerdata, Undang-Undang Perlindungan Anak, serta literatur hukum terkait. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peran sumpah perwalian adalah sebagai dasar moral dan yuridis bagi wali, mengikatnya untuk bertindak demi kepentingan anak dan mencegah penyalahgunaan harta. Fungsi Balai Harta Peninggalan (BHP) sebagai wali pengawas, memberikan pengawasan, bimbingan, dan penegakan hukum jika terjadi pelanggaran oleh wali. Sinergi antara sumpah perwalian dan pengawasan BHP memastikan hak-hak anak dibawah umur terlindungi, pengelolaan harta peninggalan dilakukan secara adil dan transparan, serta sistem perwalian berjalan secara efektif. Penelitian ini merekomendasikan peningkatan kesadaran wali terhadap sumpah perwalian dan penguatan pengawasan BHP sebagai upaya optimalisasi perlindungan hukum bagi anak.</p>2025-10-27T00:00:00+00:00Copyright (c) 2025 Arya Nada Bakara, Besty Habeahanhttp://ejournal.sisfokomtek.org/index.php/jumin/article/view/7097Pemodelan Prediksi Ekspor Kopi Indonesia Berbasis Algoritma Machine Learning2025-09-15T02:42:07+00:00Hilda Yulia Novitahilda.yulia@ubpkarawang.ac.idTatang Rohanatatang.rohana@ubpkarawang.ac.idEuis Nurlaelasarieuis.nurlaelasari@ubpkarawang.ac.idElsa Elvira Awalelsa.elvira@ubpkarawang.ac.id<p>Penelitian ini bertujuan untuk membangun model prediksi ekspor kopi di Indonesia dengan menggunakan tiga algoritma <em>machine learning</em>, yaitu regresi inier, neural networks, dan gradient boosting. Data yang digunakan berasal dari data historis ekspor kopi Indonesia. Penelitian dilakukan melalui tahapan pra-pemrosesan data, pemodelan, dan evaluasi kinerja masing-masing algoritma. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ketiga algoritma mampu memprediksi ekspor kopi dengan performa yang cukup baik. Algoritma <em>Linear Regression</em> memberikan hasil terbaik dengan nilai mean squared error (MSE) sebesar 0.0000867, mean absolute error (MAE) sebesar 0.00766, dan skor R² sebesar 95%. neural networks menghasilkan MSE sebesar 0.000171, MAE sebesar 0.01196, dan skor R² sebesar 91%. Sementara itu, gradient boosting menunjukkan performa terendah dengan MSE sebesar 0.01918 dan skor R² sebesar 74%. Temuan ini menunjukkan bahwa pendekatan <em>machine learning</em> dapat digunakan sebagai alat bantu dalam memprediksi tren ekspor komoditas secara akurat.</p>2025-11-06T00:00:00+00:00Copyright (c) 2025 Hilda Yulia Novita, Tatang Rohana, Euis Nurlaelasari, Elsa Elvira Awalhttp://ejournal.sisfokomtek.org/index.php/jumin/article/view/7105Keefektifan Media E-Booklet Terhadap Pengetahuan Dan Tindakan Pencegahan Anemia Pada Remaja Putri2025-09-15T02:45:27+00:00Isnaini Isnainiisnaini24032003@gmail.comJoko Sapto Pramonojokosramono@gmail.comSri Hazanahsrihazanah@gmail.com<p>Anemia pada remaja putri berdampak pada kualitas hidup, prestasi belajar, dan produktivitas, sehingga upaya pencegahan sangat diperlukan. Rendahnya pengetahuan dan tindakan pencegahan menjadi hambatan dalam penanggulangan anemiaTujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis efektivitas media <em>e-booklet</em> dalam meningkatkan pengetahuan dan tindakan pencegahan anemia pada remaja putri di SMAN 7 Samarinda. Penelitian ini dilaksanakan dengan desain quasi eksperimen menggunakan rancangan one group <em>pretest</em>-<em>posttest</em>. Sampel berjumlah 42 responden dipilih dari 139 siswi kelas XI melalui teknik <em>purposive sampling</em>. Intervensi berupa edukasi menggunakan media e-booklet, dengan pengukuran pengetahuan dan tindakan sebelum serta sesudah perlakuan. Analisis data dilakukan menggunakan uji <em>Wilcoxon</em>. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan signifikan pada pengetahuan dan tindakan pencegahan anemia (p < 0,05). Nilai rata-rata pengetahuan meningkat dari 13,2 menjadi 19,91, sedangkan tindakan naik dari 1,90 menjadi 2,33. Sebelum intervensi, mayoritas responden memiliki pengetahuan cukup (60,5%) dan tindakan baik (97,4%). Setelah intervensi, sebagian besar responden berpengetahuan baik (78,9%) dan seluruhnya menunjukkan tindakan baik (100%). Simpulan penelitian ini adalah media <em>e-booklet</em> efektif dalam meningkatkan pengetahuan dan tindakan pencegahan anemia pada remaja putri. Media ini berpotensi dikembangkan sebagai sarana edukasi kesehatan berbasis digital di sekolah.</p>2025-11-06T00:00:00+00:00Copyright (c) 2025 Isnaini Isnaini, Joko Sapto Pramono, Sri Hazanahhttp://ejournal.sisfokomtek.org/index.php/jumin/article/view/7336Analisis Pengelolaan Keuangan di Gampong Lampoh Daya Kota Banda Aceh2025-10-10T05:11:41+00:00Muhammad Lintanglintangmuhammad97@gmail.comRusnaidi Rusnaidirusnaidi@gmail.comFathul Khairakhaira@gmail.com<p>Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengelolaan keuangan di Gampong Lampoh Daya, Kota Banda Aceh, dengan fokus pada proses perencanaan, pelaksanaan, pencatatan, pelaporan, dan pengawasan. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Data dikumpulkan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi, melibatkan aparatur desa dan masyarakat sebagai informan utama. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengelolaan keuangan di Gampong Lampoh Daya masih menghadapi beberapa kendala, termasuk keterbatasan kapasitas sumber daya manusia (SDM), minimnya transparansi, serta rendahnya partisipasi masyarakat dalam pengawasan. Selain itu, penggunaan aplikasi Siskeudes sebagai sistem pencatatan keuangan belum dioptimalkan, menyebabkan kesalahan dalam pencatatan dan pelaporan. Berdasarkan temuan tersebut, penelitian ini merekomendasikan peningkatan kapasitas SDM melalui pelatihan berkala, peningkatan transparansi dengan menyediakan informasi keuangan secara terbuka kepada masyarakat, serta mendorong partisipasi masyarakat dalam proses pengawasan untuk memastikan pengelolaan keuangan desa yang lebih efektif dan akuntabel.</p>2025-11-06T00:00:00+00:00Copyright (c) 2025 Muhammad Lintang, Rusnaidi Rusnaidi, Fathul Khairahttp://ejournal.sisfokomtek.org/index.php/jumin/article/view/7399Kondisi Sosial Ekonomi Keluarga Petani Pasca Banjir Bandang Di Desa Siparmahan, Kecamatan Harian, Kabupaten Samosir2025-10-17T06:04:02+00:00Enjelina Simbolonsimbolonenjelina8@gmail.comBengkel Bengkelbengkel@usu.ac.id<p>Indonesia sebagai Negara agraris memiliki penduduk yang mayoritas bekerja sebagai petani namun, kondisi petani masih sangat rentan karena latar belakang pendidikan yang rendah, laju pertumbuhan penduduk yang tinggi serta konversi lahan pertanian menjadi lahan non-pertanian mengurangi luas lahan. Dalam kondisi normal saja keadaan petani sudah cukup memprihatinkan, lalu bagaimana keadaan petani pasca bencana, mengingat Indonesia menjadi salah satu Negara yang paling rentan terkena bencana. Karena itu peneliti ingin mengungkap kondisi sosial ekonomi keluarga petani di salah satu desa yakni Desa Siparmahan pasca bencana. Tujuannya adalah untuk mengetahui kondisi sosial ekonomi keluarga petani dan juga mengetahui strategi bertahan hidup yang dilakukan keluarga petani pasca bencana banjir bandang. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan deskrtiptif. Teknik pengumpulan data dengan observasi, dokumentasi dan wawancara mendalam. Hasil penelitian ini menunjukkan Keadaan petani yang semula miskin ditambah lagi karena tekanan dari bencana banjir bandang membuat keluarga petani semakin miskin. Hal ini ditandai dengan pendapatan yang berkurang drastis, kualitas sandang dan pangan yang menurun, habisnya tabungan untuk modal bertahan hidup, adanya gangguan kesehatan seperti rasa trauma mendalam dan terganggunya interaksi masyarakat desa. Sedangkan strategi yang dilakukan oleh keluarga petani pasca bencana banjir bandang adalah dengan berhemat dan mengurangi konsumsi nasi, memanfaatkan jaringan seperti bantuan keluarga dan pemerintah, serta strategi swadaya yakni bekerja keras memperbaiki lahan pertanian yang rusak dan juga membuka lahan baru.</p>2025-11-06T00:00:00+00:00Copyright (c) 2025 Enjelina Simbolon, Bengkel Bengkel