Sosialisasi Menjawab Soal Bahasa Inggris dalam Menghadapi Ujian Nasional di SMA Widhya Brata Mengwi

Authors

  • Putu Rusanti, Institut Teknologi dan Kesehatan Bali,  Indonesia
  • I Gusti Agung Galuh Wismadewi, Institut Teknologi dan Kesehatan Bali,  Indonesia
  • Ni Kadek Ary Susandi, Institut Teknologi dan Kesehatan Bali,  Indonesia

Keywords:

sosialisasi, soal Bahasa Inggris, Ujian Nasional

Abstract

Bahasa Inggris merupakan salah satu mata pelajaran wajib yang harus dijawab oleh siswa ketika Ujian Nasional. Soal Bahasa Inggris yang diujikan pada Ujian Nasional yaitu berupa teks dan grammar. Di SMA Widhya Brata Mengwi, siswa kelas XII merasa kesulitan menjawab soal Bahasa Inggris karena mereka kurang memiliki pemahaman cara menjawab soal pada teks yang lumayan panjang. Selain itu,  kurangnya pengetahuan tentang kosa kata Bahasa Inggris juga mempengaruhi pengetahuan siswa dalam menjawab soal. Target luaran yang ingin dicapai adalah siswa mampu mengetahui cara menjawab soal teks Bahasa Inggris dalam menghadapi Ujian Nasional. Metode yang digunakan adalah dengan melakukan sosialisasi yang terdiri dari perencanaan, pelaksanaan, observasi dan evaluasi, serta refleksi. Sebelum kegiatan dimulai, siswa diberikan pre-test menjawab soal Bahasa Inggris. Hasil dari kegiatan ini adalah (1) nilai rata-rata pre-test siswa yaitu 46.8 dan setelah diberikan sosialisasi dilakukan post-test. Hasil rata-rata post-test siswa yaitu 70.6. Hal ini menunjukkan setelah diberikan sosialisasi, siswa mampu menjawab soal teks Bahasa Inggris dengan baik. Dengan demikian, diharapkan kegiatan sosialisasi ini dapat dilakukan secara rutin.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2022-12-03

How to Cite

Rusanti, P., I Gusti Agung Galuh Wismadewi, & Ni Kadek Ary Susandi. (2022). Sosialisasi Menjawab Soal Bahasa Inggris dalam Menghadapi Ujian Nasional di SMA Widhya Brata Mengwi. Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Nusantara, 3(2.1 Desember), 789-796. Retrieved from https://ejournal.sisfokomtek.org/index.php/jpkm/article/view/445

Similar Articles

You may also start an advanced similarity search for this article.