Analisis Manajemen Logistik Alat Medis di RSUD Inche Abdoel Moeis Samarinda

Authors

  • Natasya Heryani STIKES Mutuara Mahakam Samarinda
  • Erwin Purwaningsih STIKES Mutuara Mahakam Samarinda
  • Nurhasanah Nurhasanah STIKES Mutuara Mahakam Samarinda

Keywords:

Manajemen, Logistik, Alat Medis, Rumah Sakit, Aset

Abstract

Manajemen logistik alat medis merupakan sebuah proses kegiatan fungsional untuk mengelola alat medis, yang meliputi perencanaan dan penentuan kebutuhan, penganggaran pengadaan, penyimpanan dan pendistribusian, pemeliharaan, penghapusan dan pengendalian. Tujuan penelitian ini yaitu utnuk menganalisis proses perencanaan, pengadaan, penyimpanan, pendistribusian, penghapusan dan pengendalian alat medis di RSUD Inche Abdoel Moeis Samarinda Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif dengan jenis data yang digunakan adalah data primer yang berupa hasil wawancara dan data sekunder berupa hasil observasi langsung serta telaah dokumen. Informan dalam penelitian ini diantaranya kepala Tata Usaha; kepala Akuntansi, Pengelolaan Pendapatan dan Aset; ketua bidang perencanaan; pengadaan; ketua unit kebidanan; dan ketua tim aset. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pelaksanaan manajemen logistik alat medis RSUD Inche Abdoel Moies Samarinda sudah cukup optimal hal ini di dapat dilihat dari beberapa proses perencanaan, pengadaan, penyimpanan, pendistribusian, penghapusan dan pengendalian yang sudah berjalan dengan baik tetapi masih mengalami kendala seperti anggaran yang masih kurang, tidak tepatnya waktu pemenuhan barang, keterbatasan ruang penyimpanan, dan proses penghapusan yang belum terlaksana. Diharapkan RSUD Inche Abdoel Moeis Samarinda agar lebih memperhatikan dan memperkuat koordinasi dan komunikasi dengan pihak-pihak terkait dalam proses manajemen logistik alat medis, serta membuat dokumen setandar prosedur operasional pada setiap tahapan manajemen logistik alat medis.

Downloads

Download data is not yet available.

References

T. M. Ramzi, R. A. Dakhi, A. Sirait, D. Nababan, and E. Sembiring, “Analisis Manajemen Logistik Obat Di Instalasi Farmasi Rumah Sakit Umum Haji Medan,” J. Kesehat. Masy., vol. 7, no. 3, pp. 16838–16852, 2023.

A. Dian, K. Indana, E. R. Wijayati, Fauziyah, and H. N. F, “Optimalisasi Penerapan Regulasi Perbaikan Alat Kesehatan Dan Strategi Pengadaan Menggunakan Metode Kontrak Payung Dalam Menigkatkan Efektivitas Manajemen Di RSUD Gambiran Kota Kediri,” vol. 6, no. 2, pp. 156–165, 2023.

Nursapriani and J. C. Patola, “Pengadaan alat kesehatan sebagai upaya untuk meningkatkan mutu pelayanan di rumah sakit,” Pama Public Heal. Med. J., vol. 1, no. 3, pp. 45–49, 2023.

U. Arpan, “Manajemen Rantai Pasok Alat Kesehatan Di Rumah Sakit Umum Daerah Asy-Syifa’ Sumbawa Barat,” J. TAMBORA, vol. 6, no. 3, pp. 126–135, 2022, doi: 10.36761/jt.v6i3.2093.

G. Widjaja, “Pelayanan Kesehatan Bagi Pasien Menurut UU No . 17 Tahun 2023 Tentang Kesehatan,” J. Soc. Sci. Res., vol. 3, no. 17, pp. 2490–2498, 2023, [Online]. Available: https://j-innovative.org/plugins/generic/pdfJsViewer/pdf.js/web/viewer.html?file=https%3A%2F%2Fj-innovative.org%2Findex.php%2FInnovative%2Farticle%2Fdownload%2F6066%2F4583%2F10192.

W. Pancaharjono et al., “Faktor-Faktor yang Memengaruhi Jaminan Kualitas Peralatan di Puskesmas,” J. Penelit. dan Pengemb. Pelayanan Kesehat., vol. 4, no. 2, pp. 44–52, 2020, doi: 10.22435/jpppk.v4i2.3674.

E. S. P. Lestari, I. Chotimah, and S. Khodijah Parinduri, “Analisis Manajemen Logistik Bagian Pengadaan Alat Kesehatan Di Rumah Sakit Islam Bogor Tahun 2019,” Promotor, vol. 4, no. 2, p. 106, 2021, doi: 10.32832/pro.v4i2.5577.

A. D. Hidayat and G. Y. Sanjaya, “Integrasi Data Pada Dashboard Sistem Kesehatan (DaSK) untuk Mendukung Analisa & Visualisasi Sistem Rujukan,” J. Inf. Syst. Public Heal., vol. 7, no. 1, p. 25, 2022, doi: 10.22146/jisph.71333.

A. Anfal, “Pengaruh Kualitas Pelayanan Dan Citra Rumah Sakit Terhadap Tingkat Kepuasan Pasien Rawat Inap Rumah Sakit Umum Sundari Medan Tahun 2018,” Excell. Midwifery J., vol. 3, no. 2, pp. 1–19, 2020, doi: 10.55541/emj.v3i2.130.

R. Thapa et al., “Effect of deploying biomedical equipment technician on the functionality of medical equipment in the government hospitals of rural Nepal,” Hum. Resour. Health, vol. 20, no. 1, pp. 4–11, 2022, doi: 10.1186/s12960-022-00719-y.

A. Meriam, “Gambaran Pelaksanaan Manajemen Logistik Alat Kesehatan Di Rumah Sakit Umum Daerah Haji Makassar Tahun 2021,” 2022.

J. Kenedi, D. Lanin, and Z. Agus, “Analisis Pengadaan Alat Kesehatan Di Rumah Sakit Umum Daerah Padang Pariaman Tahun 2017,” J. Kesehat. Andalas, vol. 7, no. Supplement 2, p. 9, 2018, doi: 10.25077/jka.v7i0.818.

T. Amalia and D. K. Ramadhan, “Analisis Kegiatan Pengelolaan Sedian Farmasi, Alat Kesehatan Dan Bahan Medis Habis Pakai Berdasarkan Permenkes Ri Nomor 72 Tahun 2016 Di Rs X Kabupaten Bekasi,” J. Inkofar, vol. 1, no. 2, pp. 13–20, 2020, doi: 10.46846/jurnalinkofar.v1i2.105.

G. Lahada, “Sistem Pengelolaan Barang Milik Daerah Terhadap Pengamanan Aset Daerah pada Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kabupaten Poso,” J. Ilm. Adm., vol. 16, no. 1, pp. 34–42, 2021.

M. Rahmatullah, “Manajemen Logistik Non Medis Di Rumah Sakit Umum Daerah Salewangan Maros,” Universitas Muhamadiyah Makassar, 2020.

Permenkes Nomor 15. 2023.

Downloads

Published

2024-08-04

How to Cite

Heryani, N. ., Purwaningsih, E. ., & Nurhasanah, N. (2024). Analisis Manajemen Logistik Alat Medis di RSUD Inche Abdoel Moeis Samarinda. Jurnal Media Informatika, 6(1), 115-120. Retrieved from https://ejournal.sisfokomtek.org/index.php/jumin/article/view/3792